HMPMT Kota Study Jayapura Gelar Raker Pengurus Masa Bakti 2023-2025
pada tanggal
Monday, October 16, 2023
Edit
JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Rancangan Program Kerja (Raker) Badan Pengurus yang baru terpilih dalam Musyawarah Besar (Mubes) yang dilakukan sebulan yang lalu, ketua terpilih Negro Pagawak bersama pengurus lainnya secara resmi menyusun Raker di setiap bidang dalam kepemimpinannya selama dua tahun berjalan.
Kegiatan tersebut dilakukan di gedung Aula Asrama Putri Mamberamo Tengah (Aspuri), Jalan Abe-Entrop Kotaraja pada sabtu, 14 Oktober 2023.
Dihadiri dan diikuti oleh mewakili Pemerintah Daerah (Pemda) Mamteng yang juga selaku Pembina HMPMT, Elkias Yikwa, Penasehat, Pengarah dan Para Senior, serta seluruh anggota mahasiswa asal Mamteng yang menekuni ilmu di kota studi Jayapura.
Elkias Tikwa yang diwakili Pemda Mamteng selaku staf Kesbangpol, yang juga sebagai pembina HMPMT mengatakan bahwa, Pembahasan setiap program kerja HMPMT yang sudah dibahas dan ditetapkan tersebut, akan di perjuangkan oleh Pengurus dan didampingi oleh Pembina.
"Setiap Program yang sudah ditetapkan ini, mahasiswa dan Pemerintah harus mempunyai hati yang besar, rasa memiliki dan orientasi melihat masa depan serta sama-sama harus berjuang untuk mewujudkan suatu keberhasilan dalam setiap program yang telah ditetapkan, " kata Yikwa usai kegiatan.
Ia meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamteng untuk melihat hal-hal yang menjadi kebutuhan mendasar bagi HMPMT karena mahasiswa yang tergabung dalam wadah HMPMT kota study Jayapura merupakan tulang punggung pemerintah, tulang punggung daerah dan mereka adalah SDM generasi penerus perubahan kabupaten Mamberamo Tengah yang saat sedang menimbah ilmu di kota Jayapura,
"Saya yakin bahwa wadah inilah yang mempersatukan semua potensi SDM yang ada Mamteng, maka saya meminta kepada Pemda Mamteng untuk menunjukkan keseriusan dalam mempersiapkan SDM salah satunya untuk memperhatikan betul-betul apa yang menjadi kebutuhan mendasar bagi mahasiswa asal kabupaten Mamberamo Tengah," tuturnya.
Sementara itu selaku Ketua HMPMT, Negro Pagawak menyampaikan banyak terima kasih kepada rekan-rekan pengurus, Kelima Ketua Ikatan distrik serta seluruh mahasiswa yang terhimpun dalam wadah HMPMT kota studi Jayapura atas kerja samanya sehingga kegiatan Raker telah dilakukan dengan baik.
"Hasil dari pada Raker ini, tentunya banyak yang telah kami bahas tentang jalannya organisasi didalamnya kemitraan-kemitraan pemerintah daerah terhadap mahasiswa dan dalam waktu dekat kami akan ke daerah mengahadap ke pemerintah daerah kabupaten Mamberamo Tengah," Ujar Pagawak.
Ia meminta pembina, penasehat dan seluruh senior HMPMT untuk satukan kekuatan mendorong organisasi HMPMT melihat apa yang menjadi kebutuhan HMPMT, masih harus dipersiapkan untuk
menjadi pelaku perubahan Mamteng yang lebih baik, karena mahasiswa adalah tulang punggung Pemerintah dan Daerah yang harus diperhatikan oleh Pemda secara serius dan fokus. (Kosai Jhessy K)