-->

Jokowi Ajak Tingkatkan Kualitas Pelayanan di Bandara Mopah Merauke

Jokowi Ajak Kualitas Pelayanan di Bandara Mopah Merauke Semakin Meningkat.lelemuku.com.jpg

MERAUKE, LELEMUKU.COM - Terminal Baru Bandar Udara (Bandara) Mopah Merauke, Papua akhirnya diresmikan Presiden RI Ir. Joko Widodo, Minggu (03/10) ditandai dengan penandatanganan prasasti.

Presiden Jokowi dalam sambutannya menyampaikan, sebagai negara besar dengan rentang wilayah yang sangat luas, membutuhkan konektifikas agar bisa saling terhubung yang mempersatukan kita sebagai satu bangsa.

"Bandara Mopah Merauke yang berada di ujung paling timur Indonesia saat ini terus kita kembangkan. Hari ini sudah selesai pembangunan terminal penumpang yang baru, seluas 7.200 meter persegi dengan kapasitas 638.000 penumpang per tahun. Sangat besar sekali. Dan terminal baru ini kita harapkan bisa meningkatkan kualitas pelayanan terhadap penumpang dan kita harapkan makin tertata, makin bersih dan makin nyaman agar penumpang terlayani dengan baik di bandara ini," ucap Presiden Jokowi.

Ke depan, lanjutnya, kapasitas bandara akan terus ditingkatkan untuk mengantisipasi peningkatan jumlah penumpang, antisipasi peningkatan mobilitas masyarakat dan aktifitas ekonomi yang ada, dan memudahkan mobilitas orang, barang dan jasa.

"Sehingga ekonomi kita semakin efisien, bisa meningkatkan daya saing negara kita dalam persaingan global. Itulah pentingnya infrastruktur, karena sejak tujuh tahun terakhir, kita harus membangun dan mengembangkan bandara, membangun pelabuhan untuk memperlancar konektifitas tol laut, serta membangun jalan di seluruh penjuru tanah air," sambung Jokowi.

Kesempatan yang sama, orang nomor satu RI ini juga menyampaikan pesan khusus kepada Bupati Merauke untuk memanfaatkan bandara dengan baik guna mendorong lahirnya sentra-sentra ekonomi baru di Kabupaten Merauke dan sekitarnya.

"Saya ingin berpesan kepada semua terutama Bupati Merauke agar memanfaatkan bandara ini dengan sebaik-baiknya dan mendorong lahirnya sentra-sentra ekonomi baru di Kabupaten Merauke dan sekitarnya, serta meningkatkan daya saing daerah dalam ekspor dan investasi sehingga betul-betul bisa bermanfaat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Merauke dan umumnya untuk kemajuan Tanah Papua," pinta Jokowi.

Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi, dalam laporannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Presiden Jokowi yang telah bersedia meresmikan Bandara Mopah. Dikatakan, Kemenhub ke depan akan terus mengembangkan fasilitas perhubungan terutama di Bandara Mopah Merauke.

Peresmian diakhiri dengan penandatanganan prasasti di Halaman Bandara Mopah oleh Presiden, didampingi Ketua DPR RI Puan Maharani, Menteri Perhubungan dan para menteri lainnya, Panglima TNI, Marsekal TNI Dr.Hadi Tjahjadi, Bupati Merauke, Romanus Mbaraka dan ketua DPRD, Benny Latumahina.

Mengingat masih dalam masa Pandemi Covid-19, maka peresmian dilakukan dengan situasi terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan. Usai peresmian, Presiden Jokowi bersama rombongan menggunakan pesawat helikopter menuju Distrik Sota, untuk meresmikan PLBN RI-PNG Sota, Merauke. (diskominfomerauke)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel