7 Orang Korban Karamnya KM. Usaha Baru Ditemukan Selamat, 11 Orang Masih Dicari
pada tanggal
Thursday, July 7, 2022
Edit
TIMIKA, LELEMUKU.COM - Tim SAR Gabungan masih mencari 11 orang korban karamnya KM. Usaha Baru di Perairan Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah pada Kamis 7 Juli 2022.
Menurut rilis yang diterima Lelemuku.com, 11 orang tersebut masih dicari oleh tim sar gabungan yang terdiri dari personil rescuer SAR Timika, TNI AL dan Pol Airud.
Pencarian hingga pukul 17:30 WIT ini dilakukan dengan penyisiran dari pesisir perairan Kokonao hingga perairan Uta. Namun demikian belum membuahkan hasil.
Di saat melakukan pencarian TIM SAR gabungan mendapatkan informasi bahwa ada penemuan 9 korban di Kampung Uta, namun setelah tim sampai di Kampung Uta dan memastikan informasi tersebut ternyata tidak benar.
Setelah memastikan informasi tersebut tim kembali melanjutkan pencarian dan kembali ke kampung Amar untuk beristirahat.
Pencarian akan dilanjutkan pada besok pagi sesuai dengan petunjuk SARMAP yang telah dikirimkan oleh BCC (Basarnas Command Center).
Sementara itu total korban KM. Usaha Baru yang ditemukan selamat baru 7 orang.
Ke tujuh korban selamat itu diantaranya Ali wahyudi (40/L), Misya (1/P), Jamil Reza (27/L), Langke (26/L), Suardi (35/L), Andreas (35/L) dan Asri (35). (Albert Batlayeri)