-->

Polisi Rutin Ajar Warga Sentani Barat Baca dan Tulis

Polisi Rutin Ajar Warga Sentani Barat Baca dan Tulis

SENTANI, LELEMUKU.COM -Bhabinkamtibmas Kampung Dosay dan Bhabinkamtibmas Kampung Kwadeware laksanakan Program Gabus bertempat di Dusun Mulia Kampung Sabron Sari Distrik Sentani Barat, Jumat (26/08/2022).

Ditengah kesibukan sebagai anggota Polri, 2 Anggota Bhabin Bripka Budi Padmo dan Bripka Much. Arieyanto tak mengenal lelah untuk membantu warga dalam memerangi Buta Aksara dibalut kedalam Program Gabus (Gerakan Baca Tulis) Polres Jayapura.

Kapolsek Sentani Barat Ipda Yuliani Tecuari menjelaskan, giat GABUS (Gerakan Baca Tulis) berupa pengenalan huruf dan menulis kepada para Warga dan Anak-anak yang putus sekolah oleh Bhabinkamtibmas Polsek Sentani Barat, Ibu Merina Telenggen (40) merupakan salah satu peserta didik yang mengikuti pembelajaran yang diajarkan Bhabinkamtibmas. "Peserta didik diajarkan dengan metode dasar keaksaraan, memperkenalkan huruf abjad, mengeja dan menulis huruf abjad,"tambahnya.

Kapolsek mengharapkan Progam Gabus (Gerakan Baca Tulis) dapat menumbuhkan semangat belajar bagi mereka untuk mendapatkan banyak pengetahuan baru, "Saya harapkan apa yang kami ajarkan menjadi bekal yang penting nantinya," tutupnya.

Disela pembelajarannya, Ibu Merina Telenggen mengatakan kami para warga sangat senang bisa dibantu dengan belajar membaca, menulis dan berhitung melalui Progaram Baca Tulis (GABUS) “ ini akan membantu kita untuk hidup yang lebih baik. (HumasPolresJayapura)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel